0
0
KeuanganREVIEW OCTO Mobile by CIMB NIAGA: Bisa Transaksi Perbankan dan Investasi Dalam Satu Aplikasi

REVIEW OCTO Mobile by CIMB NIAGA: Bisa Transaksi Perbankan dan Investasi Dalam Satu Aplikasi

Selamat tinggal biaya transfer, karena di OCTO Mobile bisa bebas biaya transfer ke bank lain. Sekarang transfer uang tanpa biaya bisa di CIMB NIAGA

Kalau punya tabungan bank bebas biaya transfer ke bank lain memang jadi idaman para pengguna mobile banking yang doyan transfer uang sana-sini. Maklum saja, biaya admin transfer adalah salah satu biaya yang pengen banget di minimalisir semua nasabah.

Apa lagi buat kita anak muda, yang gak suka ada biaya kecil yang kalau dihitung-hitung banyak juga ternyata

REVIEW OCTO Mobile by CIMB NIAGA: Bisa Transaksi Perbankan dan Investasi Dalam Satu Aplikasi 1

Oleh karena itu, kita harus pintar-pintar pilih bank terbaik untuk simpan uang dan tentunya banyak gratisannya hihi

Seiring perkembangan teknologi, semakin banyak bank yang mulai mengembangkan mobile banking yang membuat transaksi perbankan jadi lebih mudah.

Saya pribadi sudah koleksi banyak tabungan dari berbagai bank. Tujuannya untuk mencari produk perbankan terbaik untuk saya gunakan sehari-hari.

Soalnya jaman sekarang bank cuma tempat simpan-pinjam uang saja. Ada beberapa banyak yang sudah menyediakan fitur menarik seperti mobile banking yang bisa berfungsi untuk investasi reksa dana dan valas, hingga fitur QR code yang bayar apa pun tinggal scan aja.

Saya sudah review beberapa aplikasi mobile banking yang diterbitkan oleh berbagai bank yang bisa kamu baca di sini.

Tapi memang rasanya kurang puas kalau bisa nemu produk perbankan terbaik lainnya.

Demi bisa menikmati bank bebas biaya transfer ke bank lain dan fitur menarik lainnya dari sebuah perbankan, saya masih ingin mencoba-coba aplikasi mobile banking dari banyak bank.

Sampai akhirnya saya bertemu dengan aplikasi mobile banking OCTO Mobile dari CIMB NIAGA.

Aplikasinya sudah diunduh hingga 1 juta kali, sehingga sayang untuk dilewatkan oleh pengguna setia produk perbankan.

Saya sempat mengulik sekilas tentang OCTO Mobile dan fiturnya.

Tidak hanya menyediakan fasilitas bebas biaya transfer ke bank lain hingga 20 kali tiap bulannya, tapi juga bisa lakukan investasi seperti reksa dana dan obligasi.

Saya juga sudah sempat main-main ke kantor cabangnya yang ada di Banda Aceh untuk buka tabungan di CIMB NIAGA.

Eeetttsss, tapi jangan berpikir ribet dulu ya. Soalnya buka tabungan bisa langsung dari aplikasi OCTO Mobile. Yuk lanjut baca untuk tau kehebatan aplikasi OCTO Mobile dan melihat fitur-fitur menarik lainnya.

Kenalan dulu dengan OCTO Mobile by CIMB NIAGA, Buka tabungan dari genggaman

Saya ingat betul, ini aplikasi awalnya bernama Go Mobile, tapi berubah jadi OCTO Mobile dengan maskot gurita yang imut.

Dirancang layaknya Super App, OCTO Mobile menjadi one stop mobile financial solution yang dapat memenuhi kebutuhan finansial nasabah kini dan nanti pada setiap fase kehidupan.

Dengan menggunakan tagline “#Beneran gampang, semua orang bisa”, CIMB NIAGA ingin aplikasi mobile bankingnya bisa digunakan untuk berbagai hal yang berkaitan dengan transaksi perbankan dan investasi tentunya yang semua kalangan bisa melakukannya dengan mudah.

Belum punya aplikasinya, download OCTO Mobile di smartphone kamu dengan klik link di bawah ini.

Kalau sudah punya aplikasinya, kamu bisa langsung melakukan pendaftaran untuk membuka tabungan di CIMB NIAGA.

Perlu diingat, ada baiknya kamu melakukan pembukaan rekening online saat jam kerja. Karena nanti ada proses KYC yang membutuhkan video call dengan petugas dari CIMB NIAGA. Jadi, mukanya jangan kusut-kusut banget ya hehe

Pilihan tabungan sesuai dengan ketubuhan kamu

Seperti saya bilang di awal, kamu bisa buka tabungan CIMB NIAGA langsung dari OCTO Mobile di smartphone. Ada banyak pilihan tabungan yang bisa kamu pilih, baik tabungan konvensional atau tabungan syariah

Tabungan Tabungan Syariah
Tabungan XtraiB OCTO Savers
OCTO SaversiB Pahala Wadiah
iB Xtra Mudharabah
iB Pahala Mudharabah

Kamu bisa buka detail satu-persatu jenis tabungan yang disediakan dalam aplikasi. Karena beda tabungan, beda lagi manfaat yang bisa kamu dapatkan.

Selain tabungan saving, kamu juga bisa buka tabungan berjangka dan tabungan valas di OCTO Mobile. Jadi, kamu bisa pilih tabungan yang sesuai dengan kebutuhan kamu.

Kelebihan OCTO Mobile, Super App perbankan

Tentu kamu bakalan bertanya, apa saja kelebihan dari OCTO Mobile untuk memudahkan transaksi banking kamu.

1. Bebas biaya transfer ke bank lain hingga 20x/bulan

Sesuai dengan judul artikel ini, saya memang butuhnya tabungan dan aplikasi mobile banking yang gratis bank bebas biaya transfer ke bank lain.

Kalau pakai OCTO Mobile, kamu gak perlu lagi takut termakan biaya admin transfer Rp6.500. Tapi ingat, jaga saldo rata-rata 2 juta setiap bulannya untuk dapatkan fitur ini untuk rekening OCTO Savers ya.

2. Konversi transaksi kartu kredit menjadi cicilan 0% selama 3 & 6 bulan (min. transaksi Rp 300rb)

Gak perlu was-was dengan bunga cicilan. Karena di CIMB NIAGA kamu bisa konversi transaksi kartu kredit jadi cicilan 0% selama 3 dan 6 bulan.

3. Isi ulang banyak e-wallet

Buat yang suka transaksi pakai dompet digital, OCTO Mobile juga menyediakan isi ulang e-wallet. Ketersediaan dompet digitalnya juga banyak.

Kamu bisa isi saldo Gopay, OVO, DOKU, DANA, i.saku, AstraPay, LinkAja dan masih banyak dompet digital lainnya, tinggal pilih aja!

4. Bayar apapun tinggal scan QR

Gaya pembayaran kekinian yang tinggal scan aja juga bisa di OCTO Mobile.

Tinggal buka aplikasi OCTO, pilih menu QR dan pindai code pembayaran kamu.

Ini bakalan jadi fitur yang berguna agar semua bisa jadi lebih cepat dan aman, baik transaksi di dunia asli dan di dunia maya apalagi bisa digunakan untuk seluruh tenant yang menyediakan pembayaran QRIS.

Kenapa harus scan QRIS di OCTO Mobile? Karena bisa pilih sumber dananya, mau dari saldo tabungan, kartu kredit, Rekening Ponsel, hingga Poin Xtra.

5. Buka & transaksi di Rekening Valuta Asing

Namanya juga super app di bidang keuangan, tentu harus ada fitur untuk transaksi mata uang asing.

Di OCTO Mobile, kamu juga bisa buka akun valuta asing. Untuk tabungan valas konvensional, kamu bisa temukan 10 mata uang asing, sedangkan untuk valas syariah, baru hanya ada USD saja.

Udah berapa kelebihan dari OCTO Mobile? Baru 5 ya yang saya sebut?

Masih ada lagi nih

Bersama OCTO Mobile, kamu bisa lakukan lebih banyak lagi, yaitu berinvestasi.

Kamu bisa investasi reksa dana, obligasi dan buka deposito untuk membuat uang dingin kamu bertumbuh. Menariknya, bisa beli reksa dana mulai dari Rp 100 ribu aja lho!

Terbaru, kamu juga bisa beli asuransi umum ataupun asuransi jiwa.

Bagaimana, untung banget kan kalau buka tabungan CIMB NIAGA via aplikasi OCTO Mobile. Ada lagi nih, highlight dari semua fitur OCTO Mobile adalah Poin Xtra.

REVIEW OCTO Mobile by CIMB NIAGA: Bisa Transaksi Perbankan dan Investasi Dalam Satu Aplikasi 2

Poin Xtra adalah poin rewards dari CIMB Niaga yang nilainya 1 Poin Xtra setara dengan Rp10.

Bukan sekedar poin, Poin Xtra ini bisa buat belanja, makan, nongkrong dan liburan. Poin ini bisa didapatkan dengan menabung dan transaksi via OCTO Mobile, beli produk wealth management dan asuransi atau daftar KPR.

Ini artinya semua kegiatan yang kamu lakukan di aplikasi OCTO Mobile bakalan di apresiasi oleh CIMB NIAGA.

Uniknya poin ini bisa ditransfer ke sesama teman kamu.

Mau tau lebih banyak tentang layanan yang ada di OCTO Mobile serta limit & biaya transaksinya? Baca di halaman ini ya!

Bagaimana, menarik banget kan aplikasi OCTO Mobile untuk memudahkan kamu dalam transaksi perbankan dan juga investasi.

Bebas biaya transfer dan ada poin segala… untung banyak nih nasabahnya. Sekian artikel kali ini, semoga bermanfaat. Jika ada pertanyaan atau kamu ingin berbagi pengalaman menggunakan aplikasi OCTO Mobile, jangan lupa tinggalkan komentar di bawah ini 🙂

DISCLAIMER: Artikel ini hanya bertujuan untuk edukasi saja, bukan sebuah anjuran atau rekomendasi. Segala keuntungan maupun kerugian menjadi tanggung jawab investor dan merupakan bagian dari risiko fluktuasi pasar. BUY/SELL/HOLD ada di tangan kamu.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.