LifestyleGaya Hidup Sehat: Mengenal, Mencegah Dan Melawan Diabetes (Infografis)

Gaya Hidup Sehat: Mengenal, Mencegah Dan Melawan Diabetes (Infografis)

Pada artikel kali ini, saya ingin membahas tentang diabetes dengan tujuan agar dapat meningkatkan kesadaran diri saya untuk terus menerapkan gaya hidup sehat dan juga mengajak orang lain untuk sama-sama melawan penyakit diabetes.

Disini saya akan mengulas mengenai 3MD (Mengenal, Mencegah, Melawan Diabetes) yang telah saya pelajari dari beberapa sumber dengan menambahkan infografik tentang diabetes.

Berdasarkan survei yang dilakukan oleh Sun Life Asia Health Index pada periode 14 Juli hingga 3 Agustus dengan melibatkan 4,429 orang Asia yang berusia 25 hingga 60 tahun yang diwawancarai secara online di sembilan negara yaitu China, Hong Kong, India, Indonesia, Malaysia, Filipina, Singapore, Thailand dan Vietnam.

Hasil penelitian survei tersebut menunjukkan adanya pengingkatan signifikan dari tahun lalu sekitar 29 persen pada jumlah penduduk di Indonesia yang mengungkapkan bahwa menjadi sehat merupakan hal yang sangat penting bagi mereka, naik dari 44 persen menjadi 73 persen dari tahun lalu, peningkatan tertinggi terjadi di Asia.

Kebanyakan masalah kesehatan di Indonesia seperti jantung, diabetes, dan masalah pernafasan yang dapat dicegah.

Ini menunjukkan bahwa ada kesempatan yang signifikan untuk membantu menghentikan kebiasan buruk dan membentuk pola hidup yang sehat. Gaya hidup sehat dapat dipraktikkan pada diri sendiri, keluarga dan kepada orang-orang dilingkungan kita.

Mengenal Diabetes

Diabetes merupakan sebuah penyakit yang diderita banyak orang akibat kelainan pada tubuh sehingga kadar gula darah pada tubuh berlebihan. Diabetes berarti glukosa darah atau gula darah terlalu tinggi, atau nama penyakit dimana tubuh mengalami gangguan dalam mengatur glukosa darah atau gula darah.

Glukosa darah adalah gula yang ditemukan dalam darah dan merupakan sumber energi utama. Sedangkan glukosa berasal dari makanan yang juga dibuat oleh hati dan otot lalu darah membawa glukosa ke seluruh sel tubuh untuk memberi energi.

Diabetes merupakan kondisi serius dimana seseorang sangat memerlukan makanan yang sehat, menjaga berat badan sehat dan aktif berolahraga.

Dengan menjaga kondisi kesehatan dan level glukosa darah akan sangat membantu dan mungkin terhindar dari penyakit serius yang disebabkan diabetes, seperti: penyakit jantung dan stroke, gangguan penglihatan, kerusakan sistem syaraf micro pada kaki dan lengan, gangguan ginjal dan hilang gigi.

Mengerikan bukan?

Diabetes sendiri terbagi menjadi beberapa tipe. Berikut ini adalah rincian tipe diabetes:

Gaya Hidup Sehat: Mengenal, Mencegah Dan Melawan Diabetes (Infografis) 1

Diabates merupakan salah satu penyakit yang tidak pandang bulu, bahkan anak kecil pun akan bisa mengidap diabetes.

Oleh karena itu sangat disarankan kepada orang tua untuk selalu memperhatikan asupan gizi buah hatinya agar tidak berlebihan dan kekurangan.

Selain harus mengetahui tipe-tipe apa saja yang ada di diabetes, sekarang saya akan memberikan sebuah infografis yang telah saya buat tentang gejala dan faktor yang biasa terjadi jika seseorang mulai mengidap diabetes.

Infografis ini saya buat untuk membuat lebih menarik dan mudah dipahami.

diabetes

Diabetes sendiri tidak hanya selalu terjadi ketika gula darah berlebihan, namun bisa juga terjadi karena faktor keturunan. Oleh karena itu, ceklah kadar gula darah Anda untuk mengetahuinya.

Mencegah Diabetes

Diabetes adalah salah satu penyakit yang bisa di cegah sejak dini. Tidak ada kata-kata untuk menunda ataupun terlambat untuk memulai hidup sehat agar dapat mencegah datangnya diabetes.

Sama seperti halnya penyakit lain, diabetes bisa dicegah dengan olahraga teratur setidaknya 30 menit dalam sehari, menjaga berat badan, jauhi stres, tidur teratur dan menjaga asupan gizi.

Namun, untuk mencegah datangnya diabetes tidak hanya melakukan hal-hal yang saya sebutkan tadi, tapi lebih mengontrol pola makan dan gaya hidup sehat.

Bagaimana cara menerapkan gaya hidup sehat agar terhindar dari diabetes? 

Ini merupakan pertanyaan yang bagus bila Anda ingin mempunyai gaya hidup sehat dan terlebas dari diabetes.

Untuk menjalani gaya hidup sehat tidaklah sulit, hanya perlu ketekunan dan konsisten dalam menjalankannya niscaya Anda akan terbiasa dengan gaya hidup sehat ini.

Saya sendiri sebenarnya tidak terlalu peduli dengan gaya hidup yang saya lakukan saat ini, tapi saat saya mencoba menulis artikel ini dan mencari informasi tentang diabetes barulah saya tersadar bahwa mempunyai gaya hidup sehat itu sangat penting.

Tidak peduli masih muda atau sudah tua, saya rasa untuk mengubah gaya hidup sehat boleh dimiliki oleh siapa saja. Dengan mempunyai gaya hidup sehat, kita dapat mencegah berbagai penyakit salah satunya diabetes.

cegah-diabetes

Hidup sehat mencegah diabetes dapat dimulai dari menjaga asupan gizi yang masuk dalah tubuh. Hindari terlalu banyak mengkonsumsi makanan yang mengandung manis berlebih seperti madu kue gula dan manisan lainnya.

Pada nasi sendiri sebenarnya sudah terdapat gula, jadi cobalah makan nasi yang sesuai dengan kebutuhan tubuh agar tidak berlebihan gula.

Berikut ini adalah sebuah video mencegah diabetes:

Dari semua tips untuk menghindari diabetes diatas yang paling penting adalah menjaga kadar gula yang masuk dalam tubuh.

Ingat gula ya! karena penyebab utama diabetes adalah kelebihan gula untuk tubuh. Plus jauhkan diri Anda dari barang-barang yang dapat menyakiti tubuh seperti merokok dan memakai obat-obatan terlarang.

Melawan Diabetes

Setelah mengenal dan mencegah diabetes, selanjutnya kita akan mempelajari cara melawan diabetes. Dalam kategori tertentu, diabetes dapat kita lawan agar tidak terjadi komplikasi pada penyakati lain seperti kencing manis, jantung dan darah manis.

Mungkin lebih tepat bagi Anda yang punya gejala diabetes untuk mempelajarinya bagaimana cara melawan diabetes ini. Jadi tidak heran mungkin banyak diantara pada menderita diabetes sering mencari artikel “cara melawan penyakit diabetes”.

Karena rasa penasaran, saya juga coba mencari bagaimana cara melawan penyakit ini dengan berbagai cara baik yang alami ataupun menggunakan obat-obatan yang dianjurkan oleh dokter.

Untuk melawan diabetes sendiri dilakukan berbeda-beda sesuai dengan tipenya. Diabetes tipe-1 terjadi karena sistem kekebalan tubuh menghancurkan bagian penghasil insulin dalam pankreas.

Sehingga, pasien harus mendapatkan injeksi insulin secara rutin dan melakukan diet sehat. Sementara itu diabetes tipe-2 terjadi karena pankreas tidak memproduksi insulin yang cukup. Ini diatasi dengan melakukan diet, olahraga, dan minum obat.

Pengobatan rutin juga harus menjadi menderita diabetes. Mereka harus mengetahui secara detail mengenai dosis dan pemakaiannya agar terhindar dari komplikasi.

makanan-untuk-diabetes

Hal lain yang sebaiknya tidak terjadi pada penderita diabetes adalah mengalami luka. Sangat di sarankan bagi Anda penderita diabetes untuk mengalami luka.

Karena seperti yang saya baca, penderita diabetes bila mengalami sedikit luka saja bisa mengakibatkan infeksi berbahaya yang membuat bagian tubuh Anda diamputasi.

Untuk itu, cek kesehatan organ tubuh Anda setiap hari, seperit kaki, tangan, dan mata. Hindari hal-hal yang bisa membuat Anda terluka. Selain itu jaga diri Anda agar terhindar dari stres, sehingga tidak memperburuk kesehatan.

Dengan melakukan langkah-langkah di atas dengan benar, Anda akan mampu bertahan melawan diabetes.

Sumber 1, Sumber 2

DISCLAIMER: Artikel ini hanya bertujuan untuk edukasi saja, bukan sebuah anjuran atau rekomendasi. Segala keuntungan maupun kerugian menjadi tanggung jawab investor dan merupakan bagian dari risiko fluktuasi pasar. BUY/SELL/HOLD ada di tangan kamu.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.