0
0
SahamPengalaman Beli Saham IPO BukaLapak di MOST Mandiri Sekuritas. Begini Caranya! (UPDATE: 6/8/21)

Pengalaman Beli Saham IPO BukaLapak di MOST Mandiri Sekuritas. Begini Caranya! (UPDATE: 6/8/21)

Tanpa Formulir Pemesanan Pembelian Saham (FPPS), pesan saham IPO di Mandiri Sekuritas tinggal klik-klik doang!

Tinggal menghitung hari, saham PT Bukalapak.com Tbk resmi mencatatkan sahamnya di Bursa Efek Indonesia (BEI) dengan kode saham BUKA. Kita para retail punya kesempatan untuk pesan saham IPO BukaLapak. Bagaimana cara pesannya di MOST Mandiri Sekuritas?

Pada artikel kali ini, saya mau kasih tau cara beli saham IPO dari platform IPO MOST milik Mandiri Sekuritas.

Sebelumnya, saya sudah pernah nulis artikel tentang cara daftar akun dan beli saham IPO di platform e-IPO miliki IDX.

Sayangnya, IPO BukaLapak ini spesial, sehingga tidak bisa dilakukan di e-IPO IDX.

Terlihat seperti gambar di bawah ini.

Pengalaman Beli Saham IPO BukaLapak di MOST Mandiri Sekuritas. Begini Caranya! (UPDATE: 6/8/21) 1

Saat akses e-IPO, maka langsung ada link untuk di arahkan cara pesan saham IPO BukLapak pada halaman khusus. Artinya memang sahamnya gak bisa dibeli dengan cara yang biasa.

Padahal harapannya bisa IPO pakai e-IPO agar pesanan yang dilakukan lebih mudah.

Tapi gak usah panik kalau gak bisa beli saham IPO BukaLapak di e-IPO. Karena ternyata ada cara lain yang ternyata mudah banget.

Kamu bisa beli saham IPO BukaLapak di sekuritas. Ada pun sekuritas yang menawarkan IPO BukaLapak antaran lain:

  1. Ajaib Sekurtitas
  2. Mirae Asset Sekuritas
  3. IndoPremier Sekuritas
  4. Mandiri Sekuritas
  5. BCA Sekuritas

Dan ada beberapa sekuritas lainnya. Hanya saja saya tidak punya akunnya sehingga tidak masuk notifikasi atau tawaran untuk pembelian saham IPO. Saya cuma sertakan sekuritas yang ada nawar via email.

Dari beberapa sekuritas itu, saya pilih Mandiri Sekuritas.

Soalnya, dilihat dari Prospektus BukaLapak, ManSek ini adalah salah satu penjamin pelaksana emisi efek.

Prospektus BUkalapak

Dengan harapan, kalau beli di ManSek bisa kebagian jatah saham IPO BukaLapak. Siapa tau kan, kalau beli dari penjamin emisi efek bakalan dapat kuota IPO lebih banyak.

Karena seperti perkiraan, IPO Bukalapak Diprediksi Oversubcribed Lebih dari 4 Kali. Jadi memang harus buru-buru buat pesan saham IPOnya.

Saya sendiri sudah beli saham IPO bukan lapak saat masih periode Book Building, harganya belum terbentuk.

Pemesanan saham IPO BukaLapak saya lakukan di platform MOST Mandiri Sekuritas. Jadi diartikel ini saya bakal sertakan timeline waktu dari awal saya pesan hingga dapat sahamnya.

Penasaran bagaimana cara pesan sahamnya?

Cara beli saham IPO di MOST Mandiri Sekuritas

Oh ya lupa bilang, sebelum kamu lanjut baca artikel ini, pastikan sudah terdaftar sebagai nasabah Mandiri Sekuritas ya.

Kalau belum daftar, kamu bisa baca Cara Mendaftar Dan Beli Saham Melalui Mandiri Sekuritas, Reguler Dan Syariah (UPDATE: 25/7/20) yang sudah saya tulis.

Sebagai catatan, pemesanan IPO BukaLapak di Mandiri Sekuritas tidak memerlukan Formulir Pemesanan Pembelian Saham (FPPS). Jadi memang gampang banget.

Tutorial di bawah ini berlaku untuk semua IPO yang ada di MOST Mandiri Sekuritas ya.

Sebenarnya MOST Mandiri Sekuritas ini hadir dalam bentuk software PC, aplikasi dan web based.

Namun, untuk pembelian saham IPO hanya bisa dilakukan pada MOST Mandiri Sekuritas versi web based saja. Gak bisa via software atau aplikasi MOST Mandiri Sekuritas.

Sebagai contoh, saya beli saham BukaLapak yang kebetulan sedang ditawarkan. Berikut timeline penawaran saham perdana BukaLapak:

  • Masa Penawaran Awal: 9 Juli – 19 Juli 2021
  • Tanggal Efektif: 26 Juli 2021
  • Masa Penawaran Umum Perdana Saham: 28 Juli – 30 Juli 2021
  • Tanggal Penjatahan: 3 Agustus 2021
  • Tanggal Distribusi Saham secara Elektronik: 5 Agustus 2021
  • Tanggal Pengembalian Uang Pesanan: 5 Agustus 2021
  • Tanggal Pencatatan pada Bursa Efek Indonesia: 6 Agustus 2021
  • Rentang Harga Book Building: Rp 750-850
  • Jumlah Saham yang Ditawarkan: 5.765.504.851 lembar 

Sudah terbayangkan prosesnya?

Yaudah, biar gak lama. Langsung mulai aja cara pesan saham IPO di BukaLapak.

Biasanya kalau mau ada saham IPO, maka Mandiri Sekuritas bakalan kirim email seperti ini.

MOST Mandiri Sekuritas

Nah, kalau sudah kamu terima e-mail seperti di atas. Kamu sudah bisa akses situs ipo.most.co.id untuk melakukan pemesanan.

Tapi ingat, biasakan membaca prospektus dulu. Tinggal download aja.

Bentuk prospektus BukaLapak seperti ini. Kebetulan ada versi ringkasnya.

Pengalaman Beli Saham IPO BukaLapak di MOST Mandiri Sekuritas. Begini Caranya! (UPDATE: 6/8/21) 2

Jika sudah membaca prospektus dan kamu mengerti apa yang kamu beli. Selanjutnya mulai beli saham IPO yang diinginkan.

Yuk ikuti cara pesan saham IPO di MOST Mandiri Sekuritas di bawah ini!

Total waktu 23 hari, 1 jam, dan 1 menit

  1. Buka situs ipo.most.co.id

    MOST Mandiri Sekuritas

    Setelah membuka situs Mandiri Sekuritas IPO (most.co.id), kamu dapat memilih saham IPO yang ingin di beli. Mulai dengan klik “Pesan” seperti kotat merah.

  2. Masukkan jumlah LOT yang ingin dipesan

    Pengalaman Beli Saham IPO BukaLapak di MOST Mandiri Sekuritas. Begini Caranya! (UPDATE: 6/8/21) 3

    Kamu bisa bisa pesan saham IPO mulai dari 1 LOT seperti pada kotak hijau. Pastikan kamu mencontreng 3 pernyataan bahwa kamu paham apa yang sedang kamu lakukan pada kotak merah. Jika sudah oke, pilih “PESAN SEKARANG”

  3. Konfirmasi pemesanan

    Pengalaman Beli Saham IPO BukaLapak di MOST Mandiri Sekuritas. Begini Caranya! (UPDATE: 6/8/21) 4

    Re-check lagi saham IPO yang kamu beli, dari jumlah dan data diri sudah benar. Jika yakin, pilih “YA”

  4. Pesanan berhasil dilakukan

    Pengalaman Beli Saham IPO BukaLapak di MOST Mandiri Sekuritas. Begini Caranya! (UPDATE: 6/8/21) 5

    Kamu akan diarahkan ke halaman sukses melakukan pemesanan saham IPO

  5. Cek pesanan kamu

    Pengalaman Beli Saham IPO BukaLapak di MOST Mandiri Sekuritas. Begini Caranya! (UPDATE: 6/8/21) 6

    Buat jaga-jaga dan biar yakin, kamu bisa kembali halaman list saham IPO. Jika pesanan benar terjadi, kamu bakal melihat detail pemesanan di sebelah informasi saham IPO.

  6. Cek email informasi pesanan

    Pengalaman Beli Saham IPO BukaLapak di MOST Mandiri Sekuritas. Begini Caranya! (UPDATE: 6/8/21) 7

    Mandiri Sekuritas juga bakalan kirim informasi detail pesanan kamu, termasuk dalam bentuk rupiahnya. Agar kamu bisa mulai menyiapkan uang yang dibutuhkan.

  7. Lakukan pembayaran pesanan IPO

    Pengalaman Beli Saham IPO BukaLapak di MOST Mandiri Sekuritas. Begini Caranya! (UPDATE: 6/8/21) 8

    Saat masa penawaran awal dimulai, kamu sudah bisa transfer sejumlah dengan pesanan IPO kamu ke nomor Virtual Account VA Bank Mandiri yang sudah disiapkan.

  8. Transfer uang ke rekening VA

    Pengalaman Beli Saham IPO BukaLapak di MOST Mandiri Sekuritas. Begini Caranya! (UPDATE: 6/8/21) 9

    Agar tidak terjadi pembatalan pesanan, pastikan kamu transfer uang sesuai dengan jumlah yang diminta pada email.

  9. Konfirmasi pembayaran IPO

    Pengalaman Beli Saham IPO BukaLapak di MOST Mandiri Sekuritas. Begini Caranya! (UPDATE: 6/8/21) 10

    Secara otomatis, keesokan hari setelah kamu melakukan transfer ke VA, maka akan masuk email konfirmasi dari Mandiri Sekuritas jika uang sudah diterima.

  10. Pengumuman alokasi jatah saham

    Email IPO dari mansek

    Sesuai dengan tanggal yang ditentukan, penjatahan saham IPO dilakukan pada 3 Agustus.

  11. Saham IPO masuk ke portfolio

    Cuan BUkalapak

    Tepat pada jam 9 tanggal 6 Agustus, saham IPO yang saya pesan masuk dalam portfolio

Sejauh ini saya tunggu tahap penjatahan saham IPO BukaLapak pada 3 Agustus mendatang.

Nanti saya update lagi artikel ini sampai saham dengan kode saham BUKA ini merantai di Bursa Efek Indonesia.

Berikut ini timeline pemesanan saham BukaLapak yang saya lakukan:

  • 14 Juli 2021: Menerima email penawaran pemesanan saham IPO BukaLapak
  • 15 Juli 2021: Saya melakukan pemesanan (periode pooling)
  • 27 Juli 2021: Melakukan pembayaran pesanan via Virtual Account
  • 28 Juli 2021: Konfirmasi pembayaran IPO (Bukti Mandiri Sekuritas telah menerima uang)
  • 3 Agustus 2021: Penjatahan saham IPO BukaLapak
  • 5 Agustus 2021: Pengembalian uang sisa IPO ke RDN
  • 6 Agustus 2021: Saham jatah IPO masuk ke portfolio

UPDATE 6/8/21

Sesuai janji saya, saya bakalan update artikel ini setelah dapat saham IPO BukaLapak.

Saat penjatahan, ternyata tidak semua pesanan yang saya inginkan diberikan oleh Mandiri Sekuritas.

Dari 100% pemesanan, hanya sekitar 15% saja yang diterima.

Bukti lokasi saham Bukalapak

Lalu uang yang sudah dikirim ke rekening Virtual Account bagaimana?

Tenang aja.

Uang yang sudah dikirimkan ke VA akan dikembalikan kembali seusai dengan jadwal yang ditentukan.

Kalau saya terima uang sisa dari penjatahan pada tanggal 5 Agustus 2021.

Dan sesuai dengan harapan, saham BUKA langsung ARA saat pertama kali pencatatan di Bursa Efek Indonesia.

Kamu bisa lihat chart saham BUKA di bawah ini.

Dari kenaikan tersebut, porfolio saya di BUKA sudah naik sebanyak 24.71%.

Siapa yang ada pesan saham BUKA juga?

Selamat yaaaa…. ARA 🙂

Bagaimana, tidak sulit kan pesan saham IPO via MOST Mandiri Sekuritas?

Tapi perlu diingat, walaupun sudah pesan saham IPO saat penawaran umum dan sudah transfer uang juga ke VA atau RDN, tidak menjamin kamu bakalan dapat jatah saham IPO.

Hal ini sudah saya konfirmasi langsung ke CS MOST Mandiri Sekuritas via Twitter. Terlihat percakapan DM antara saya dan CS ManSek.

Pengalaman Beli Saham IPO BukaLapak di MOST Mandiri Sekuritas. Begini Caranya! (UPDATE: 6/8/21) 12

Jadiii…. banyak-banyak berdoa aja agar kamu kebagian saham yang diinginkan, seperti IPO BukaLapak ini.

Sekian artikel kali ini, semoga bermanfaat.

Jika ada pertanyaan terkait IPO di MOST Mandiri Sekuritas, jangan ragu untuk tinggalkan komentar di bawah ini ya!

DISCLAIMER: Artikel ini hanya bertujuan untuk edukasi saja, bukan sebuah anjuran atau rekomendasi. Segala keuntungan maupun kerugian menjadi tanggung jawab investor dan merupakan bagian dari risiko fluktuasi pasar. BUY/SELL/HOLD ada di tangan kamu.

4 KOMENTAR

  1. Saya sudah punya akun di MOST, tapi saat mau masuk di web ipo.most.co.id tidak bisa masuk dan ada notif “user tidak eligible untuk pesanan fix” itu kenapa ya mas? Dan harus bagaimana. Terimakasih

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.